Garut Gelar Pangan Murah di Tengah Kenaikan Harga Bahan Pokok

Gelar Pangan Murah (GPM) Garut
Gelar Pangan Murah (GPM) Garut

Cikajang, Garut (20/12/2023) – Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Garut bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Provinsi Jawa Barat menggelar Gelar Pangan Murah (GPM) di area Kebun Edukasi Eptilu, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Rabu (20/12/2023).

GPM ini dilaksanakan sebagai upaya untuk mendekatkan keterjangkauan pangan masyarakat terhadap beberapa komoditi pangan pokok strategis, terutama di tengah kenaikan harga bahan pokok yang terjadi akhir-akhir ini.

Staf Ahli Gubernur Jawa Barat bidang Ekonomi Pembangunan (Ekbang), Dodo Suhendar, yang hadir dalam acara tersebut mengatakan, GPM ini menyediakan berbagai komoditas pangan pokok, seperti beras, minyak, bawang, dan cabai. Harga yang dijual di GPM ini relatif terjangkau dan lebih murah dibanding harga pasar.

“Contoh tadi beras yang premium itu 15.000 tadi disini 10.000 jadi ada 5000 (subsidi). Nah jadi masyarakat di sini sangat senang sekali, mendapatkan kebutuhan pokoknya yang harganya di bawah pasar,” kata Dodo.

Kepala bidang Distribusi dan Cadangan Pangan DKP Kabupaten Garut, Dicky Timor, mengatakan, GPM ini dilaksanakan tidak jauh dari permukiman warga, sehingga masyarakat tidak perlu mengeluarkan ongkos untuk transportasi, dan warga dapat memperoleh komoditi pangan yang terjangkau dan murah.

“Dengan adanya GPM ini diharapkan masyarakat bisa memperoleh pangan yang terjangkau atau murah,” kata Dicky.

Berikut adalah daftar harga bahan pokok yang tersedia di GPM tersebut:

  • Telur Rp25.000/kg
  • Cabai Rp15.000/bungkus
  • Beras Rp50.000/5kg
  • Bawang merah Rp.18.000/bungkus
  • Bawang Putih Rp.6000/bungkus
  • Minyak Rp13.000/liter
  • Tepung Terigu Rp11.000/kg

GPM ini disambut antusias oleh masyarakat. Banyak warga yang memanfaatkan kesempatan ini untuk membeli bahan pokok dengan harga yang terjangkau.

Check Also

Kunjungan Komisioner Italia

Kunjungan Komisioner Italia Buka Peluang Industri Kulit Garut Go Global

Garut, 7 Desember 2023 – Kunjungan Paolo Pinto, Komisioner Perdagangan dari Badan Perdagangan Italia atau …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *